detikxpress.id Tangerang – Aliran air kali di Bukit Tiara, Desa Pasir Jaya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang berwarna ungu menghebohkan masyarakat, Kamis (02/01/2025).
Perubahan warna pada air kali, diduga ada pembuangan limbah dari salah satu pabrik di wilayah tersebut.
Zaki (29) salah satu warga sekitar mengatakan,” bahwa aliran air kali tersebut berubah secara tiba-tiba. perubahan warna air kali terjadi pada hari Senin, 30 Desember 2024 pagi,” ucap Zaki.
“Ga tau kenapa,” tiba-tiba warga berkumpul, untuk melihat kejadian aneh, air kali berwarna ungu seperti ini,” tuturnya.
Terkait perubahan warna air kali, harus segera ditindak lanjuti oleh pemerintah setempat, maupun dinas terkait. Khususnya Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang, agar segera menerjunkan tim serta mencari sumber penyebab perubahan air kali yang melintasi permukiman warga,” jelas Zaki.
Kami khawatir berdampak pada lingkungan, serta resapan air sumur tercemar, jangan-jangan warna tersebut zat kimia berbahaya yang sengaja di buang,” tandasnya.
Sementara ditempat terpisah, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang, Fachrul Rozi saat dikonfirmasi mengatakan,” pihaknya akan menerjunkan tim, untuk melakukan pengecekan ke lokasi kali yang menghebohkan warga Bukit Tiara, Desa Pasir Jaya.
“Akan kami cek verifiaksi lapangan, serta akan melakukan test lab dan menelusuri dari mana sumbernya,” kata Fachrul Rozi.
(Redaksi)